
Banda Aceh, Kesdam
Iskandar Muda, Selasa (24/10) menggelar ziarah di Taman Makam Pahlawan,Do’a bersama di masjid Asy-syfa di
lanjutkan Anjangsana dan bersilaturahmi dengan warakawuri dalam rangka memperingati Hari Ulang
Tahun ke-72 Kesad TA 2017.
Pelaksanaan
ziarah diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan,
mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga secara simbolis di Tugu Taman
Makam Pahlawan oleh inspektur upacara Kepala Kesehatan Militer (Kakesdam IM),
Kolonel Ckm dr. Tjatur Winarsanto, Sp.PD dan penghormatan terakir kepada arwah
para Pahlawan serta dilanjutkan dengan tabur bunga di makam para pahlawan oleh Prajurit,ASN,Mahasisa
Akper Kesdam dan Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 5 Kes PD IM.
Kegiatan ziarah ini
dilaksanakan untuk menghormati dan mengenang jasa-jasa para Pahlawan yang
telah gugur dalam perjuangan merebut, membela, dan mempertahankan kemerdekaan
Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Selanjutnya
Kakesdam IM dan rombongan melaksanakan Do’a Bersama di masjid Asy-syifa Kesdam IM yang di awali dengan pembacaan Surat Yasin di
lanjutkan dengan Do’a sebagai ungkapan rasa Syukur Kepada Allah SWT atas
terlaksananya peringatan HUT ke -72 Kesad dapat berjalan dengan baik dan aman tanpa
ada hambatan apapun.
Kepala
Kesehatan Kodam Iskandar Muda (Kakesdam IM) Kolonel Ckm dr. Tjatur Winarsanto,
Sp.PD beserta rombongan beranjangsana dan bersilaturahmi dengan warakawuri di
kediaman pak Anwar,pak Samsuar,pak Di Sulaiman dan Ibu Cut maryam di Asrama Gabungan Kuta Alam dan
Asrama TNI AD Lampriek, Kecamatan Kuta Alam, Banda Aceh, Selasa (24/10/2017).