Banda
Aceh,Senin(24/9/2018).Program penerimaan Caba PK TNI AD TA
2018 merupakan salah satu bagian dari penerimaan prajurit yang bertujuan
untuk mendapatkan prajurit yang memiliki keinginan secara sukarela untuk
mengabdikan dirinya menjadi prajurit Caba PK TNI AD TA
2018 yang dibutuhkan oleh organisasi guna mendukung pelaksanaan tugas
pokok TNI AD.
Senin,24
September 2018 Kesdam Iskandar Muda melaksanakan pemeriksaan kesehatan dalam
rangka seleksi pusat calon siswa Caba PK TNI AD TA 2018 yang
dilaksanakan di Aula Kesmil Iskandar Muda. Perekrutan Calon siswa diikuti
sejumlah 338 calon siswa dan dilaksanakan dari hari Kamis tanggal 20/9/2018
sampai dengan hari Minggu tanggal 23/9/2018,dan setiap gelombangnya/perharinya
terdiri dari 84-86 orang siswa.
Pemeriksaan kesehatan ini bertujuan untuk mengetahui sejak dini tentang
kondisi kesehatan bagi peserta yang mendaftar dalam seleksi
penerimaan Caba PK TNI AD TA 2018. Dalam pemeriksaan kesehatan pusat
ini meliputi pemeriksaan (Tinggi badan/berat badan, Tensi/Nadi, Gigi dan mulut,
THT, Bedah, kulit, penyakit dalam, mata, paru dan Neurologi ditambah
pemeriksaan kesehatan jiwa,urine dan darah). Setiap penerimaan prajurit TNI AD,
Panda Kodam Iskandar Muda selalu mengakomodir kepentingan daerah dan masyarakat
Aceh, agar calon siswa terbaik dapat menjadi prajurit TNI AD yang dapat
dihandalkan.
Para calon siswa Caba PK TNI AD TA 2018 yang terpilih
melalui penerimaan ini,dan akan melanjutkan ke tahap berikutnya.untuk diterima
menjadi prajurit yang sehat jasmani dan rohani, sehingga kedepannya TNI-AD akan semakin
Profesional, Efektif, Efisien dan Berkualitas.