Banda Aceh,Sabtu (27/10/2018).Memperingati HUT ke-73
Kesehatan Angkatan Darat TA 2018, Kakesdam Iskandar Muda Kolonel Ckm dr Tjatur
Winarsanto,Sp.PD berziarah ke Taman Makam Pahlawan, Kampung Ateuk, Kecamatan
Baiturrahman, Banda Aceh.
Ziarah diawali dengan menghenigkan cipta, peletakan
karangan bunga secara simbolis di Tugu Taman Makam Pahlawan oleh inspektur
upacara Kakesdam IM Kolonel Ckm dr Tjatur Winarsanto,Sp.PD.Ziarah tersebut
merupakan salah satu rangkaian kegiatan peringatan HUT ke-73 Kesehatan Angkatan Darat Tahun 2018.
Kakesdam IM Kolonel Ckm dr Tjatur
Winarsanto,Sp.PD mengatakan, ziarah ini
sebagai wujud penghargaan dan penghormatan kepada para Pahlawan yang telah
berjuang untuk merebut dan mempertahankan Kemerdekaan Negara Indonesia dari
tangan penjajah.
"Ziarah ini kita lakukan dan do’a
bersama dengan mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur dalam membela
Negara, dan bisa menjadi sumber motivasi dan inspirasi untuk melanjutkan
perjuangan para pahlawan kesuma bangsa demi kejayaan bangsa dan Negara,"
ucapnya.
Turut
Hadir pada kesempatan itu Karumkit Tk II IM Kesdam IM Kolonel Ckm dr Puguh
Santoso,Sp.KK, Dokter Spesialis Gol IV Staf Medik Fungsional Rumkit Tk II IM
Kesdam IM Kolonel Ckm drg Susanto,M.Kes, Wakakesdam IM Letkol Ckm dr
Supriadi,Sp.B,Wakarumkit Tk II IM Kesdam IM Letkol Ckm dr Adhy
Sugiharto,Sp.An,Para Perwira,Bintara,Tamtama,ASN, Persit Kartika Chandra Kirana
Ranting 5 Kes Cabang IV PD IM serta Siswa Akper Kesdam IM.