Banda Aceh – Kesdam Iskandar Muda menggelar Upacara Bendera memperingati Hari Kebangkitan Nasional yang ke-115 Tahun 2023 bertempat dilapangan Upacara Makesdam IM, Kuta Alam, Kota Banda Aceh, Senin (22/05/2023).
Sekretaris Babinminvetcaddam IM Letkol Inf Muhammad Fahdi, S.H. selaku Inspektur Upacara memimpin jalannya Upacara secara khidmat dan tertib. Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2023 kali ini mengusung tema “Semangat Untuk Bangkit”.
Pada kesempatan ini, Inspektur Upacara membacakan amanat Plt Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI Muhammad Mahfud M.D. dimana 115 tahun yang lalu, persatuan Indonesia sebagai Negara telah dimulai, dengan meleburnya berbagai gerakan perjuangan di daerah untuk menjadi satu barisan yang utuh, dengan berdirinya “Budi Utomo” tanggal 20 Mei Tahun 1908.
Sejak saat itu, gerakan perjuangan Indonesia bergerak maju untuk mewujudkan Republik Indonesia sebagai negara yang satu, berdaulat, adil, dan makmur.
“Budi Utomo” yang didirikan oleh Sutomo bersama para Mahasiswa Stovia, bertujuan untuk mendorong bangsa Indonesia mengejar ketertinggalannya dari bangsa lain.
Tujuan yang menjadi cita-cita utama kebangkitan nasional, adalah untuk memerdekakan cita-cita kemanusiaan, memajukan nusa dan bangsa, serta mewujudkan kehidupan bangsa yang terhormat dan bermartabat di mata dunia.
Upacara dihadiri oleh seluruh personel baik Militer maupun Pegawai Negeri Sipil Kesdam Iskandar Muda, Rumkit Tk. II Iskandar Muda, Babinminvetcaddam Iskandar Muda serta Mahasiswa/Mahasiswi Akper Kesdam Iskandar Muda Banda Aceh.