Breaking News
Kakesdam IM Pimpin Apel Siaga 1 di Makesdam IM

Kakesdam IM Pimpin Apel Siaga 1 di Makesdam IM


                                                           


Banda Aceh – Seluruh Personel Militer baik Perwira,Bintara dan Tamtama Kesdam IM dan Rumkit Tk II IM Kesdam IM Laksanakan Apel Gelar pasukan siaga 1 di Makesdam IM yang dipimpin langsung oleh Kakesdam IM Kolonel Ckm dr.Ismi Purnawan,Sp.JP (K) M.A.R.S.,FIHA.yang dilaksanakan di lapangan apel Makesdam IM,Kamis Malam (18/4/2019).

                                   

Adapun penekanan Kakesdam IM Kolonel Ckm dr.Ismi Purnawan,Sp.JP (K) M.A.R.S.,FIHA.mengatakan bahwa Apel gelar pasukan siaga 1 ini adalah sesuai perintah dari komando atas bahwa kita sebagai personel TNI diwajibkan untuk mengamankan serta mengawal dalam pemilu baik pilpres maupun pileg yang sedang berlangsung saat ini sampai berlangsungnya hasil pengumuman dari KPU dan sampai benar benar situasi keamanan yang kondusif  “.Ucapnya Kakesdam IM.
“ Siaga 1 ini merupakan siaga di Markas dan dilengkapi dengan perlengkapan yang standby yang bermaksud sudah siap bergerak apabila dibutuhkan, baik personel maupun alat pendukung lainnya serta berjaga jaga dimarkas sampai ada pencabutan dari komando atas “.Tegas Kakesdam IM.
“ Laporkan hal hal yang menonjol lainnya baik dilingkungan sekitar maupun di sekitar markas baik itu dalam segala hal yang berkembang saat ini “.Tutupkan Kakesdam IM.